Senin, Februari 10, 2025
Nasional

Dislitbangad Jalin Kerjasama dengan Perguruan Tinggi Melalui Konsep Logika Quintuple Helix

BIDIKNEWSKerjasama antara lembaga pendidikan perguruan tinggi dengan Dinas Penelitian dan  Pengembangan Angkatan darat ( Dislitbangad ) akan terus ditingkatkan dengan menggunakan Logika Quintuple Helix.

Recana kerjasama ini dikemukakan dalam kegiatan diskusi antar Dislitbangad dan civitas akademi yang dilaksanakan di di Auditorium ISTH, lantai 5, Universitas Indonesia, Salemba, pada Jumat 29 November 2024 lalu.

Wakil Direktur Sekolah Kajian Stratejik dan Global Universitas Indonesia, Prof. Dr. Eva Anjani mengatakan, Logika Quintuple Helix harus terus ditingkatkan.

‘’Kerjasama ini merupakan platform Kolaborasi berbasis tempat yang di dorong oleh Digital Public Goods (DPG),’’ ujar Eva dalam keterangannya.

BACA JUGA: Menteri Agama Sebut Perjalan Dinas Hanya untuk Jalan-Jalan dan Beli Oleh-oleh!

Model Quintuple Helix memberikan kerangka kerja yang komperhenship yang dapat mendorong untuk kolaborasi antara masyarakat, pemerintah, akademisi, industri dan lingkungan.

Model ini menekankan hubungan sinergis dan lingkaran umpan balik yang dapat mendorong pembangunan sosial ekonomi dan kemajuan teknologi.

Eva menilai, perguruan tinggi bisa memiliki peran dalam penelitian di bidang militer. Peluang ini harus dilakukan. Sebab ke depan penuh dengan tantangan. Sehingga perlu ada penguatan.

Kebutuhan militer yang saat ini lebih mengedepankan teknologi harus diimbangi dengan penelitian yang memberikan solusi.  Keberadaan perguruan tinggi dengan sumber daya intelektual bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan itu.

‘’Ini dapat menciptakan kemitraan dinamis dan mendorong inovasi di berbagai bidang mulai dari pertahanan nasional hingga keselamatan publik,’’ujar Eva.

Eva menawarkan sebuah Konsep Place-Based Collaborative Platforms (PBCP) yang digerakkan oleh Digital Public Goods (DPG). Konsep ini mengedepakan pendekatan inovatif untuk meningkatkan model Quintuple Helix.

PBCP mendorong kolaborasi lokal, memanfaatkan teknologi digital dan solusi sumber daya terbuka untuk meningkatkan konektivitas dan berbagi pengetahuan di antara para pemangku kepentingan.

1 2

Berita Terkait