Senin, Februari 10, 2025
Daerah

Belasan Kendaraan Tabrakan Beruntun di Km 92 Tol Cipularang

BIDIKNEWS –Tabrakan beruntun yang melibatkan belasan kendaraan terjadi di Tol Cipularang Purbalenyi Kilometer 92 terjadi pada Senin (11/11/2024) pukul 15.45 WIB.

Puluhan kendaraan dari mulai truk pengangkut barang sampai mobil pribadi terlibat tabrakan beruntun di wilayah yang masuk wilayah, Desa Pasirmunjul, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta.

Berdasarkan video yang beredar diketahui sejumlah mobil pribadi terlihat mengalami kerusakan parah. Petugas kepolisian dan unit PJR dari Jasa Marga juga telah melakukan evakuasi para korban.

Kapolres Purwakarta AKBP Lilik Andriansyah mengatakan untuk kronologi kejadian belum bisa dijelaskan karena harus melakukan proses penyelidikan yang dilakukan Disrlantas Polda Jabar.

‘’Sampai saat ini pihaknya masih menunggu laporan dari petugas yang ada di lapangan,’’ ujar Lilik Ketika dikonfirmasi, Bidiknews, (11/11/2024).

Meski begitu, saat ini petugas sudah turun ke lapangan untuk melakukan evakuasi baik itu korban ataupun kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun.

Sementara itu, Kasat PJR Polda Jabar Kompol Hudi Arif mengatakan, jajaran Kanit Induk 5 Korlantas Polda Jabar sudah dilokasi untuk melakukan penanganan.

1 2

Berita Terkait

Tidak ada berita tersedia